halaman Digital Printing King Victory Mojokerto

Kamis, 13 Januari 2011

NOMERATOR DAN PORPORASI

NOMERATOR adalah nomor urut yang biasanya tercetak di halaman nota, kwitansi atau semacamnya. Dulu membuat nomerator boleh dibilang sulit dan ribet. Tapi sekarang sudah lebih mudah lantaran menggunakan bantuan komputer. Karena menggunakan fasilitas komputer inilah maka dinamakan Nomerator Digital atau Nomerator Komputer. Kelebihan nomerator komputer ini adalah :
- Jenis angka / font bisa dirubah sesuai keinginan
- Ukuran angka bisa dibesarkan dan dikecilkan

- Posisi peletakan angka bisa diputar-putar sesukanya
- Warna bisa berganti-ganti
- Ukuran kertas bisa mencapai A3 atau lebih
- Jumlah titik angka bisa sebanyak yang kita mau
- Jumlah angka bisa mencapai puluhan digit
Kelebihan-kelebihan itu tidak didapatkan di nomerator sistem menual / konvensional. 

PORPORASI adalah lubang kecil-keci yang berbaris lurus di halaman kertas yang berfungi untuk memudahkan ketika kita menyobek kertas itu. Lubang porporasi itu mudah kita jumpai di halaman nota, kwitansi, karcis dan lain-lain.